Polda Sumut Kirim 500 Pasukan Brimob ke Papua dan Papua Barat

  • 📰 SINDOnews
  • ⏱ Reading Time:
  • 55 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 25%
  • Publisher: 51%

Indonesia Berita utama Berita

Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama

Polda Sumatera Utara ikut membantu mengamankan situasi di Papua dan Papua Barat dengan mengerahkan 500 personel Brimob.

Pemberangkatan pasukan ini untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban, serta pemulihan pascademo berujung anaksistis di daerah tersebut pada beberapa waktu lalu.

"Iya jadi ada sekitar 500 personel Brimob yang kami kirim ke Papua. Mereka akan dilibatkan untuk memulihkan keamanan di Provinsi Papua dan Papua Barat," ujar Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Tatan Dirsan Atmadja, Sabtu .Dia menjelaskan, pelepasan personel diberangkatkan secara bertahap Markas Brimob Tanjung Morawa, Deliserdang sejak Jumat .

"Pasukan yang diberangkatkan pada gelombang pertama sebanyak 250 orang. Mereka langsung diterbangkan ke Jayapura. Selanjutnya, sisa personel lain menunggu keberangkatan gelombang berikutnya," kata Tatan."Seperti penegasan Pak Kapolda, personel harus mengutamakan cara-cara kemanusiaan dalam bertugas. Persuasif. Tidak ada yang menggunakan peluru tajam. Selain itu, fokus untuk menyelamatkan warga, termasuk harta benda mereka," ucapnya.

Sementara menyangkut masa tugas, Tatan belum dapat memastikan berapa lama ratusan personil ini akan ditempatkan di Papua. "Belum bisa dipastikan sampai kapan. Fokus kami pada pemulihan. Jika sudah kondusif, maka akan ditarik," tuturnya.

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 40. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Polda Kaltim kembali berangkatkan personel Brimob ke PapuaPolda Kalimantan Timur kembali mengirim personel Korps Brigade Mobil (Brimob) ke Papua. Satu batalion pasukan elite polisi itu diberangkatkan pukul 00.00 ...
Sumber: antaranews - 🏆 6. / 78 Baca lebih lajut »

Polemik Papua, Polda Kaltim Kirim Pasukan BrimobPasukan Brimob mendarat di Jayapura dan akan ditempatkan sesuai kebutuhan di bawah komando operasi Polda Papua. PolemikPapua
Sumber: jpnncom - 🏆 25. / 59 Baca lebih lajut »

Pendekatan humanis diutamakan, Brimob Polda Kalbar kirim 250 personelnya BKO ke PapuaPendekatan humanis diutamakan, Brimob Polda Kalbar kirim 250 personelnya BKO ke Papua. Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Herman Asaribab (kanan) bersama Kapolda Kalbar Irjen Pol Didi Haryono (kedua kanan), ...
Sumber: antaranews - 🏆 6. / 78 Baca lebih lajut »

Brimob Polda Jambi BKO ke PapuaBrimob Polda Jambi BKO ke Papua. Personel Brigade Mobil (Brimob) Polda Jambi mengikuti apel sebelum diberangkatkan di Mapolda Jambi, Jambi, Jumat ...
Sumber: antaranews - 🏆 6. / 78 Baca lebih lajut »

250 Personel Brimob Polda Jambi Dikirim ke PapuaPersonel yang di berangkatkan untuk membantu personel Polri yang sudah ada di Papua.
Sumber: republikaonline - 🏆 16. / 63 Baca lebih lajut »

250 Personel Brimob Polda Sumsel Dikerahkan ke PapuaKapolda Sumatera Selatan Irjen Firli Bahuri menyatakan personel Brimob Sumsel dikerahkan ke Papua bukan untuk operasi represif. Dikit amat kerahin Banser tuh yg punya ilmu kebal Ya allah Ajak tuh rombongan Banser dan seluruh aimpatisannya yg sudah latihan ala militer, uji coba ilmu kebal...
Sumber: CNN Indonesia - 🏆 27. / 53 Baca lebih lajut »