Meski Masih Pandemi, Jokowi dan BI Klaim Ekonomi Indonesia Sudah Bergerak ke Arah Positif

  • 📰 voaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 59 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 27%
  • Publisher: 63%

Indonesia Berita utama Berita

Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama

Meski masih dilanda resesi, Presiden Joko Widodo mengklaim bahwa ekonomi Indonesia sudah melewati masa krisisnya akibat dihantam pandemi.

Presiden Joko Widodo mengatakan meskipun mengalami kontraksi cukup dalam akibat dihantam pandemi, perlahan namun pasti perekonomian tanah air sudah mulai bergerak ke arah yang positif.

Perbaikan kondisi perekonomian tersebut, Jokowi menjelaskan, didukung oleh beberapa faktor, yakni di antaranya peningkatan impor bahan baku dan barang modal, serta industri pengolahan yang sudah menunjukkan perbaikan pada Oktober 2020. Neraca perdagangan juga mengalami surplus sebesar USD8 miliar dalam triwulan-III 2020 yang turut mendukung ketahanan sektor eksternal.

Menurut Jokowi, momentum pertumbuhan yang positif ini harus terus dijaga dengan baik. Ia berpesan kepada semua masyarakat agar tidak lengah dan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin. Pemerintah pun, pada saat ini terus berupaya agar bisa keluar dari situasi sulit ini, salah satunya dengan mempersiapkan vaksin dan melaksanakan program vaksinasi massal.

“Dalam situasi krisis seperti ini kita harus mampu bergerak cepat dan tepat. Buang jauh-jauh ego sektoral, ego sentrisme lembaga, dan jangan membangun tembok tinggi-tinggi berlindung di balik otoritas masing-maisng. Kita harus berbagai beban, berbagi tanggung jawab untuk urusan bangsa dan negara ini agar negara kita mampu bertransformasi menjadi kekuatan ekonomi baru di tingkat regional dan global.

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 15. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.