Memuliakan Tamu Allah di Tanah Suci

  • 📰 hariankompas
  • ⏱ Reading Time:
  • 74 sec. here
  • 6 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 43%
  • Publisher: 70%

Ibadah Haji Berita

Utama,Haji Ramah Lansia,Mch 2024

Melayani tamu Allah SWT di Tanah Suci menjadi tugas utama petugas haji. Ada beragam cerita di balik kerja keras mereka.

Petugas haji mendorong kursi roda seorang jemaah haji yang baru selesai melaksanakan umrah wajib di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, Jumat .menjadi salah satu penentu keberhasilan pelaksanaan haji di Tanah Suci pada tahun 2024. Para petugas dituntut untuk sigap dan tulus melayani jemaah haji Indonesia agar dapat beribadah dengan nyaman.

Ada beragam cerita di balik kerja keras para petugas penyelenggara ibadah haji. Keletihan melayani jemaah terbayar lunas saat melihat para anggota jemaah bisa beribadah dengan nyaman.Baday, petugas kloter bagian bimbingan ibadah haji saat ditemui di pintu keluar sai di Masjidil Haram, misalnya, tengah mendorong kursi roda yang diduduki seorang perempuan jemaah lansia. ”Saya membadalkan tawaf dan umrah anggota jemaah lansia nonmandiri di kloter,” ujarnya.

Bahkan, ia dan sejumlah petugas kloter lainnya turut membantu sejumlah anggota jemaah lansia nonmandiri dan difabel netra untuk tawaf hingga menyentuh Kabah. ”Bagi saya tidak ada yang berat ketika semua dilakukan dengan ikhlas,” tuturnya.Selain menuntut stamina bagus, petugas mesti sabar melayani jemaah seperti yang dilakukan petugas safari wukuf jemaah lansia nonmandiri dan disabilitas. Meldi, dokter spesialis geriatri, misalnya, mengurus lansia yang ikut safari wukuf selama delapan hari.

Saat puncak haji, Ridwan bertugas sebagai anggota Mobile Crisis Rescue di jembatan menuju terowongan Mina mengarah ke maktab. Pada hari pertama jaga, ia menangani seorang jemaah kelelahan dengan dehidrasi sehingga diinfus di lokasi dengan peralatan seadanya. Saat berada di Jamarat, Mina, Arab Saudi, Minggu siang, Adi dan sejumlah rekan di Media Center Haji membantu tiga jemaah lansia dari Lampung. Tiga lansia itu terpisah dari rombongan dan kelelahan usai berdesak-desakan melontar jumrah.

Utama Haji Ramah Lansia Mch 2024

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 8. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Cerita Tukang Bakso Bakar Menjadi Tamu Allah di Tanah Suci: Berhaji Jangan Nunggu KayaPesan dari orang tuanya ini yang membulatkan tekad Lukman untuk naik haji dan tahun ini ia pun menjadi tamu Allah di tanah suci.
Sumber: suaradotcom - 🏆 28. / 53 Baca lebih lajut »

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Tiba di Tanah Suci: Alhamdulillah Bisa Menjadi Tamu Undangan AllahRaffi Ahmad dan Nagita Slavina berserta keluarga besarnya telah tiba di Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah haji.
Sumber: tribunnews - 🏆 37. / 51 Baca lebih lajut »

6.302 Jemaah Tiba di Tanah Air, 233 Wafat di Tanah SuciOperasional penyelenggaraan ibadah haji sudah memasuki hari ke-43. Pada fase pemulangan, 20 kloter selanjutnya diberangkatkan ke Tanah Air hari ini.
Sumber: detikcom - 🏆 29. / 51 Baca lebih lajut »

Pemkab Nagan Raya minta CJH jaga nama baik tanah air di tanah suciPemerintah Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh, meminta kepada jamaah calon haji (JCH) asal kabupaten setempat agar dapat menjaga nama baik tanah air selama ...
Sumber: antaranews - 🏆 6. / 78 Baca lebih lajut »

Menunaikan Ibadah Haji dalam KeterbatasanKeterbatasan fisik tak menyurutkan semangat penyandang disabilitas untuk menjadi Tamu Allah di Tanah Suci.
Sumber: hariankompas - 🏆 8. / 70 Baca lebih lajut »

Potret Aisyahrani Gelar Pengajian Sebelum Berangkat Ibadah Haji Bersama Suami, Dekorasi Mewah & Acara Penuh HaruAisyahrani dan suaminya, Jeffry, akan segera memulai perjalanan suci mereka ke Tanah Suci tahun ini.
Sumber: merdekadotcom - 🏆 36. / 51 Baca lebih lajut »