Malam Ini Dentuman Keras Lewotolok Semburkan Lava Pijar

  • 📰 mediaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 46 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 22%
  • Publisher: 92%

Indonesia Berita utama Berita

Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama

SUARA dentuman, gemuruh mulai disertai lontaran lava pijar terjadi Minggu malam. Lontaran lava pijar yang terpantau jelas di puncak Ile Lewotolok itu dapat diabadikan dari kota Lewoleba.

KEPALA Pos pemantau Gunung Berapi, Ile Lewotolok, Stanislaus Arakian, Minggu pukul 18.20 wita malam mengatakan, kondisi erupsi di gunung Ile Lewotolok di Kecamatan Ile Ape, Nusa Tenggara Timur masih berlangsung.

"Masih terjadi erupsi. Terdengar suara dentuman dan gemuruh disertai lontaran lava pijar. Gempa tremor menerus pun terus berlangsung," ujar Stanislaus Arkian. Menurut Kasubdit PVMBG wilayah Timur, Devi Kamil Syahbana, aktivitas Strombolian yang terjadi saat ini di gunung Ile Lewotolok, bisa mengindikasikan bahwa sistem sudah terbuka, magma sudah tiba di puncak,sehingga untuk terjadi erupsi eksplosif yang lebih besar dari tadi pagi probabilitasnya relatif kecil, karena magma sudah menemukan pintuKalau kempes terus, erupsi bisa berakhir dalam beberapa hari-minggu ke depan. Lama sebentarnya erupsi ini bergantung dari volume intrusi magmanya.

Ada juga kasus dimana meskipun telah Strombolian, ungkap Devi, tapi tetap ada erupsi eksplosif, yaitu kalau masih ada migrasi magma yang signifikan dan kalau ada kondisi dimana sistem kembali tertutup sementara. Kondisi ini sifatnya dinamis.

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 2. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.