Kemendikbud Kembali Salurkan 35,7 Juta Bantuan Kuota

  • 📰 mediaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 74 sec. here
  • 3 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 33%
  • Publisher: 92%

Indonesia Berita utama Berita

Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama

Bantuan yang dikirim hari ini dan esok (22-23 Oktober) merupakan bantuan kuota data tahap 1 di bulan Oktober, tahap dua akan dikirim pada 28-30 Oktober

KEMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan kembali menyalurkan bantuan kuota data internet untuk siswa, guru, mahasiswa, dan dosen sebanyak 7,2 juta paket kuota internet tambahan pada 22-23 Oktober 2020.

“Bantuan yang dikirim hari ini dan esok merupakan bantuan kuota data tahap 1 di bulan Oktober, sedangkan bantuan kuota data tahap 2 akan dikirimkan pada 28–30 Oktober 2020,” kata Pelaksana Tugas Kepala Pusat Data dan Informasi Kemendikbud Hasan Chabibie dalam pernyataan tertulis yang dikutip Media Indonesia, Jumat .

Rincian dari bantuan tersebut terdiri dari 946 ribu jenjang PAUD, 5,3 juta jenjang SD, 2,5 juta jenjang SMP, 1,6 jenjang SMA, 1,3 juta jenjang SMK, 35 ribu SLB, dan 27 ribu untuk kesetaraan. Selain itu, bantuan kuota yang disalurkan untuk guru berjumlah 957 ribu paket, mahasiswa 915 ribu dan dosen 65 ribu.

Untuk jenjang pendidikan tinggi, Kemendikbud melakukan mekanisme yang berbeda. Universitas perlu membuat SPTJM ulang di setiap bulannya. Hingga saat ini baru terdapat 912 ribu mahasiswa dan 65 ribu dosen yang akan menerima bantuan tahap pertama bulan ini sehingga total 977 ribu penerima bantuan di jenjang dikti.

“Berdasarkan masukan dari berbagai pihak, baik dari pemerhati pendidikan, warga satuan pendidikan, maupun masyarakat umum, maka Kemendikbud menambah daftar aplikasi dan situs yang dapat diakses menggunakan kuota belajar,” ungkapnya.Daftar aplikasi dan situs telah ditambah hingga total mencapai 2.690 aplikasi dan situs, yang terdiri atas 61 aplikasi pembelajaran, 5 aplikasi konferensi video dan 2.624 laman kampus dan sekolah. Daftar laman ini dapat diakses melalui kuota-belajar.kemdikbud.go.id.

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 2. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Kembali Disalurkan, Kemendikbud Tambah Penerima Bantuan Kuota Internet Jadi 35,7 Juta Orang - Tribunnews.comPada bulan ini, Kemendikbud kembali menyalurkan bantuan kuota internet dengan 7,2 juta tambahan penerima.
Sumber: tribunnews - 🏆 37. / 51 Baca lebih lajut »

Bantuan Kuota Data Kemendikbud Kembali Cair, Alhamdulillah PJJ LancarBantuan kuota data internet dari Kemendikbud untuk membantu PJJ bagi guru, siswa, mahasiswa dan dosen kembali cair pada...
Sumber: SINDOnews - 🏆 40. / 51 Baca lebih lajut »

Kuota Internet Belajar Siswa dan Guru Dikirim Hari IniKemendikbud menyalurkan bantuan kuota internet belajar PJJ bulan kedua bagi siswa dan guru pada hari ini langsung ke nomor peserta. Banyak yg ga tau gunanya ..dan gak ada kterengan bgmn mnggunakany..sia2 aja. Kuota belajar cuma bisa dipakai utk aplikasi belajar doang, ga kepake karena aplikasi belajarnya rata2 berbayar. Yg gratisan materi belajar sekedarnya doang..malah kuota internet yg lebih banyak terpakai utk liat youtube dan zoom cuma dikasi sedikit, gimana nih? Kemdikbud_RI Ndi sekolahku gaoleh kuota ki
Sumber: CNN Indonesia - 🏆 27. / 53 Baca lebih lajut »

Kemendikbud Resmikan Kebijakan Bantuan Kuota Data Internet |Republika OnlineKegiatan ini terlaksana berkat kerjasama kemendibud dengan lembaga terkait
Sumber: republikaonline - 🏆 16. / 63 Baca lebih lajut »

Bantuan Kuota Kemendikbud Sudah Cair, Ini Cara Mengeceknya untuk Pelanggan Telkomsel, Tri, XL, dan AxisBulan ini, penyaluran kuota tahap pertama dijadwalkan pada 22-23 Oktober dan tahap kedua pada 28-30 Oktober. Berikut cara mengeceknya... Indosat gimana
Sumber: kompascom - 🏆 9. / 68 Baca lebih lajut »

Peruri Salurkan Bantuan Bina LingkunganHingga Oktober 2020, bantuan yang telah disalurkan Peruri kepada tenaga medis, tim satuan tugas bencana nasional, ataupun masyarakat sebesar Rp 2,2 miliar.
Sumber: Beritasatu - 🏆 26. / 59 Baca lebih lajut »