Hanya Ada 40 Laboratorium Sedia Reagen SGTF untuk Tes Omikron

  • 📰 mediaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 53 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 25%
  • Publisher: 92%

Indonesia Berita utama Berita

Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama

Potensi laboratorium yang bisa menyediakan reagen SGTF mencapai 300 lab. Namun ketersediannya hanya di 30-40 lab saja.

KEMENTERIAN Kesehatan menyebutkan untuk ketersediaan S Gene Target Failure di laboratorium Tanah Air belum banyak.

"Potensi yang bisa menggunakan reagen open SGTF cukup banyak, tapi lab yang menyediakan reagen SGTF sekitar 30-40 laboratorium saja," kata Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi saat dihubungi, Jumat, Tes PCR SGTF terletak pada kit reagen khusus yang dibutuhkan untuk SGTF yang fokus pada area genom omikron. Saat ini pemerintah melalui Kemenkes terus memperbanyak lab dengan menyediakan pemeriksaan SGTF di provinsi-provinsi untuk mendeteksi varian SARS-CoV-2 B.1.1.529 atau omikron lebih akurat.Nadia menyebutkan saat ini potensi laboratorium yang bisa menyediakan reagen SGTF mencapai 300 lab. Namun ketersediannya hanya di 30-40 lab saja dan akan memperluas menunggu produksi dari PT Bio Farma .

"Kalau jumlahnya yang bisa menggunakan reagen SGTF ini ada sekitar 300 laboratorium tetapi memang reagen SGTF ini belum tersedia luas. Laboratoriumnya sebenarnya bisa menggunakan mesin yang ada terutama yang menggunakan sistem terbuka jadi bisa menggunakan reagen yang SGTF," jelasnya.

 

Terima kasih atas komentar Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah ditinjau.
Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

 /  🏆 2. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.